Articles by "HUT Persit KCK"


Transblora.Com, BLORA - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Persit ke 79, Persit KCK Cab XLII Dim 0721/Blora Koorcab Rem 073/Mkt PD IV/Diponegoro menggelar donor darah yang dilakukan di Aula Makodim Makodim, Jl. Pemuda No. 44 Blora, Kamis (16/1/2025).

Kegiatan donor darah tersebut diikuti Personel TNI, PNS, Anggota Persit jajaran Kodim Blora, pelajar serta masyarakat, dan dihadiri Ketua Persit KCK Cab XLII Dim 0721/Blora, Ny. Weny Yuli Hartanto beserta seluruh pengurus Persit.

Pada pelaksanaannya, kegiatan itu bekerjasama dengan PMI Kabupaten Blora dan Rumkitban Blora.

Ketua Persit KCK Cab XLII Dim 0721/Blora, Ny. Weny Yuli Hartanto mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kontribusi dan Bhakti Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLII Dim 0721/Blora Koorcab Rem 073 PD IV/Diponegoro untuk membantu sesama. Kegiatan ini juga sekaligus dalam rangkaian menyambut HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke 79 yang jatuh pada 3 April 2025.


“Kami berharap dalam kegiatan donor darah ini semua unsur yang terkait dapat memberikan pelayanan dengan baik, pastikan bahwa setiap tetes darah yang disumbangkan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” katanya.

Ny. Weny Yuli Hartanto menambahkan, donor darah ini dilaksanakan juga untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang memerlukan transfusi darah, khususnya di Kabupaten Blora.

“Alhamdulillah pada kegiatan donor darah kali ini bisa terkumpul 112 kantong darah,” imbuhnya.

“Melalui kegiatan ini diharapkan akan menjadi media untuk menumbuhkan kecintaan dan rasa memiliki terhadap organisasi Persit, sekaligus juga untuk menumbuhkan kepedulian terhadap sesama atas dasar nilai kemanusiaan serta kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan,” pungkasnya. (pw)


Transblora.Com, BLORA - Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) ke-78, Persit Cabang XLII Dim 0721/Blora dan Persit KCK Cabang LX Yonif 410/Alugoro Koorcab Rem 073 PD IV/Diponegoro melaksanakan rangkaian kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan Wira Bhakti Blora Jl. Taman Makam Pahlawan no.17 Blora, Selasa (02/4/2024).

Ziarah rombongan dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XLII, Ny. Weny Yuli Hartanto. Kegiatan diawali dengan penghormatan pada arwah pahlawan dan dilanjutkan dengan tabur bunga di atas makam para pahlawan.


Ketua Persit KCK Cabang XLII, Ny. Weny Yuli Hartanto disela kegiatan mengatakan bahwa ziarah rombongan yang dilaksanakan hari ini merupakan rangkaian dari kegiatan HUT ke-78 Persit KCK tahun 2024. Selain itu ziarah juga bertujuan untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah gugur mendahului kita.

“Juga untuk meneladani semangat perjuangan para pahlawan yang telah merebut dan mempertahankan kemerdekaan Bangsa Indonesia,” tuturnya.


Selain itu juga, agar anggota Persit lebih memahami dan menghargai para pahlawan dan pendahulu yang telah berjasa mendirikan dan membangun organisasi Persit Kartika Chandra Kirana.

“Sebagai generasi penerus Persit harus konsisten dengan kebesaran hati untuk membesarkan organisasi yang telah dilakukan oleh para pendahulu sebagai pendiri Persit KCK,” Ungkap Ny. Weny Yuli Hartanto. (pw)


Transblora.Com, BLORA - Kodim 0721/Blora menggelar Kegiatan Donor darah, yang dilaksanakan di Aula Makodim Blora, Jl. Pemuda No. 44 Blora. Aksi tersebut diselenggarakan dalam memperingati Hari Ulang Tahun Persit Kartika Chandra Kirana Ke 78 Tahun 2024.

Kegiatan donor darah ini, mengambil tema “Persit Peduli, Kreatif dan Sederhana” yang diselenggarakan oleh Kodim yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Blora, Rabu, 21 Februari 2024. Dan diikuti oleh lebih kurang 160 orang, diantaranya pengurus dan anggota Persit Cabang XLII dan perwakilan anggota Kodim, Saka Wira Kartika, pelajar dan masyarakat.

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI, dalam hal ini para istri prajurit TNI, kepada warga masyarakat yang membutuhkan donasikan darah.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Persit KCK Cabang XLII, Ny. Weny Yuli Hartanto di dampingi Dandim 0721/Blora Letkol Czi Yuli Hartanto, S.E., pada pendim saat kegiatan donor darah.

"Seperti kita ketahui , bahwa siapapun sangat membutuhkan darah. Namun ada yang sangat-sangat membutuhkan akan bantuan darah, misalnya korban kecelakaan, orang yang mengalami pendarahan dan sebagainya." kata Ketua Persit KCK Cabang XLII.

Oleh karena itu, maka bagi siapapun yang merasa sehat, dapat dengan serta mendonorkan darahnya untuk warga masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan akan darah.

"Banyak warga masyarakat yang sangat membutuhkan donor darah, oleh karena itu bagi kita yang dinyatakan sehat, sangat disarankan untuk mendonasikan darahnya, agar dapat membantu warga yang membutuhkan akan darah.

"setetes darah sangat berarti bagi mereka yang membutuhkannya. mari kita sama-sama mendonorkan darah kita untuk mereka."pungkasnya. (pw)

MKRdezign

{facebook#https://web.facebook.com/transblora.co/} {twitter#https://twitter.com/transblora} {google-plus#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#https://www.youtube.com/channel/UCSl1zrsSFPYXFQoaDpC7xZw/featured?disable_polymer=1} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget