Articles by "Pertanian"


Transblora.Com, BLORA - Babinsa Koramil 11/Jati Kodim 0721/Blora Serma Pujianto, melaksanakan kegiatan Inovatif dalam rangka P3MP (Program Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif ) di bidang pertanian yaitu tanaman bawang merah.

Serma Pujianto bekerja sama dengan masyarakat  bapak Kondori RT 17/02 Dusun Belikan, Desa Pengkol Jagong, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora. Selasa  (07/01/2025).

Kegiatan pendampingan ini dilaksanakan bertujuan untuk membantu petani mulai merawat sampai memanen tanamannya serta melaksanakan pemantauan secara rutin pertumbuhan tanaman sehingga tanaman tumbuh baik dan meningkatnya Produksinya.

“Hal itu dilaksanakan agar para petani dapat lebih meningkatkan produk sayuran yang lebih baik. Sehingga kesejahteraan petani semakin meningkat,” ujar Serma Pujianto.

Tanaman bawang merah merupakan tanaman hortikultura yang sudah sejak lama di dibudidayakan oleh petani secara intensif. Komoditas unggulan pertanian ini memberikan kontribusi yang cukup tinggi terhadap perkembangan ekonomi di suatu wilayah.

Pada saat ini umur tanaman bawang sudah memasuki umur 40 hari, dan Babinsa membantu melaksanakan kegiatan pembersihan rumput disekitar bawang merah. (*)


Transblora.Com, BLORA - Pendampingan terhadap petani terus dilakukan oleh Babinsa guna meningkatkan hasil pertanian sehingga mewujudkan ketahanan pangan di wilayah.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Sertu Suparji Babinsa Koramil 11/Jati Kodim 0721/Blora melaksanakan pendampingan, membantu petani desa binaan di dukuh Dawung, Desa Tobo, Kec. Jati, Kab. Blora untuk memupuk tanaman padi di sawah, Selasa (07/01/2025).

Babinsa Sertu Suparji mengatakan bahwa kegiatan pendampingan terhadap petani akan terus dilakukan, dari awal penyiapan lahan, masa tanam hingga panen dan terus berulang.

Menurutnya hal itu dilakukan karena setiap tahap dalam usaha pertanian diperlukan pendampingan, dengan harapan adanya Babinsa, Bhabinkamtibmas dan PPL, para petani bisa termotivasi sehingga semakin semangat dalam mengelola pertanian di wilayah.

Seperti pendampingan pada tahap awal, persiapan lahan merupakan salah satu faktor terpenting yang perlu dilakukan untuk memulai usaha dalam pertanian. Sebelum melakukan penanaman, persiapan lahan yang baik akan berpengaruh dengan produktivitas yang akan ditanam.

“Sebagai Babinsa akan selalu berkomitmen mendampingi petani dari mulai awal hingga panen untuk mewujudkan ketahanan pangan wilayah. Untuk sebelumnya sudah dilakukan pendampingan dalam penyiapan lahan, dan sekarang mulai melakukan penanaman,” ungkap Babinsa.

“Kegiatan pemupukan, kami Babinsa juga turun langsung melaksanakan pendampingan petani di sawah,”imbuhnya. (pw)


BLORA, Transblora.Com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 11/Jati Kodim 0721/Blora Serka Sumarno membantu petani mencabut bibit padi di lahan milik Bapak Sholikin warga Dusun Sucen Desa Gabusan Kecamatan Jati Kabupaten Blora, Jumat (03/01/2025).

Serka Sumarno saat mendampingi petani menanam padi mengungkapkan, sebagai wujud nyata TNI dalam mewujudkan swasembada pangan pihaknya selaku Babinsa akan terus membantu petani di desa binaannya dengan memberikan motivasi dan dukungan agar dapat meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah Teritorial Koramil 11/Jati. Selain itu kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi dan interaksi dua arah guna berbagi informasi terkait masalah pertanian.

“Membantu para Petani adalah langkah kami untuk meringankan kesulitan sekaligus mendorong para Petani agar mempercepat proses masa tanam. Dengan turun langsung kelapangan kami berharap dapat meringankan pekerjaan petani di wilayah desa binaan yang saat ini sedang mencabut bibit padi untuk ditanam di lahan yang disiapkan,” jelasnya.

Ditempat terpisah Bati Tuud Koramil 11/Jati Peltu Jasman mengapresiasi para Babinsa yang aktif membantu para petani mulai dari masa tanam hingga panen nanti, Hal ini akan terus dilakukan sebagai komitmen TNI dalam membantu pemerintah daerah guna meningkatkan swasembada pangan di wilayah teritorial Koramil 1/Jati.

“Dengan aktifnya Babinsa ke desa binaan diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi warga masyarakat terkait Sektor Pertanian,” tutup Bati Tuud. (pw)


BLORA, Transblora.Com - Babinsa Koramil 07/Sambong, Kodim 0721/Blora, Serka Kasmari membantu petani dalam pencabutan bibit Padi di sawah milik kelompok tani Sembodo, di desa Brabowan, kecamatan Sambong, kabupaten Blora, Kamis (02/01/2025).

Serka Kasmari menyampaikan, pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa dalam rangka mendukung program pemerintah yakni mewujudkan ketahanan pangan. "Upaya ini juga merupakan wujud keseriusan TNI dalam membantu pemerintah guna mewujudkan ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama dalam kondisi seperti sekarang ini," ujarnya.

Bibit Padi hasil kerja sama Babinsa dan kelompok tani ini, merupakan bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan yang digalakkan pemerintah, pemerintah tidak hanya tanaman padi saja, akan tetapi juga tanaman pangan yang lain, seperti jagung dan kedelai, pungkasnya. (pw)


BLORA, Transblora.Com - Babinsa Koramil 11/Jati, Pelda Sugiyono, melaksanakan pendampingan pertanian lahan milik Bapak Suwarto di dukuh Klatak RT 01 RW 03 Desa Doplang dalam kegiatan penyemprotan tanaman padi jenis IR 64, Kamis (02/01/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk membantu petani menjaga kesehatan tanaman padi agar tetap produktif dan terhindar dari serangan hama.

Bati Tuud Koramil 11/Jati Peltu Jasman, menyampaikan bahwa pendampingan ini adalah bentuk nyata kepedulian TNI terhadap sektor pertanian sebagai penopang utama ketahanan pangan nasional. “Babinsa memiliki peran strategis dalam memberikan motivasi dan bantuan kepada petani di wilayah binaannya, sehingga tercipta sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan kesejahteraan,” ujar Peltu Jasman.


Pelda Sugiyono menambahkan bahwa penyemprotan ini menggunakan campuran pestisida ramah lingkungan untuk memastikan tanaman terlindungi tanpa merusak ekosistem. “Kami juga memberikan edukasi kepada petani tentang penggunaan pestisida yang tepat agar hasil panen lebih optimal,” jelasnya.

Para petani Desa Doplang menyambut baik inisiatif ini. Mereka mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa yang selalu aktif mendampingi mereka dalam berbagai kegiatan pertanian. “Kami merasa lebih percaya diri mengelola lahan karena ada pendampingan langsung dari Babinsa,” ungkap Suwarto.

Kegiatan ini sejalan dengan program pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan nasional, khususnya di sektor padi yang menjadi bahan pangan utama masyarakat Indonesia. Dengan kolaborasi yang kuat antara TNI, Polri, Dinas Pertanian dan petani, diharapkan hasil panen mendatang dapat meningkat secara signifikan. (pw)


BLORA, Transblora.Com - Babinsa Desa Dringo Koramil 14/Todanan Koptu Eko Wiluji melaksanakan kegiatan pendampingan peninjauan langsung operasional mesin pompa air yang diberikan oleh Pemerintah kepada kelompok tani Unggul Jaya bertempat di Desa Dringo, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Selasa (03/12/2024).

Hal ini dilakukan untuk memastikan kondisi pompa air yang akan dipergunakan mengairi sawah, apakah berfungsi dengan baik atau tidak.

Babinsa Koptu Eko Wiluji bersama Heri Susanto Korwil Kec. Todanan, Nur Hikmah, Labasar PPL Kec. Todanan dan petani langsung melakukan pengetesan mesin pompa air untuk pengairan sawah (sistem pompanisasi) termasuk sistem daya sedot air, pipa serta mesin.


Semua diperiksa dan di tes dengan tujuan agar saat penggunaan nantinya tidak mengalami kendala dan bisa digunakan dengan maksimal.

Ditempat yang sama Bati Tuud, Peltu Suyito mengatakan bahwa pendampingan ini untuk mengecek serta memastikan secara langsung mesin pompa air, apakah dapat berfungsi. "Pasalnya, saat ini sudah memasuki musim tanam padi di wilayah tersebut," jelasnya.

"Dengan adanya mesin pompa air ini sangat membantu masyarakat dalam penyediaan air khususnya bagi para petani, semoga dapat meningkatkan ketahanan pangan di wilayah binaan kami " tutupnya. (pw)


BLORA, Transblora.Com - Babinsa Koramil 11/Jati Sertu Suparji bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan Komsos perawatan pada tanaman buah melon milik Bapak Lilik di dukuh Tobo, Desa Tobo, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora. Rabu (20/11/24)

Kegiatan ini merupakan tugas TNI yang mengayomi masyarakat. Pendampingan tidak terbatas hanya untuk tanaman padi saja, akan tetapi semua tanaman yang ditanam masyarakat termasuk melon.

Hal ini merupakan bagian dari upaya khusus pendampingan pertanian yang dilakukan oleh Babinsa dalam mendukung program pemerintah yakni mewujudkan ketahanan pangan.

Sertu Suparji mengatakan,” Kehadiran kita di tengah-tengah masyarakat guna memberikan motivasi dan semangat kerja kepada petani. Upaya ini juga merupakan wujud keseriusan TNI-POLRI dalam membantu pemerintah guna mewujudkan ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Bertugas sebagai Babinsa harus mampu berkomunikasi sosial dengan masyarakat khususnya para petani desa binaannya, hakikat pengabdian seorang prajurit adalah dengan memberikan sesuatu yang terbaik bagi rakyat sesuai dengan jati dirinya sebagai tentara rakyat.

Sementara itu Pak Lilik selaku pemilik lahan mengucapkan terimakasih pada Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tobo yang sudah ikut serta membantu dalam perawatan tanamannya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas sudah hadir ditengah-tengah kami. Dimana, memberikan motivasi, agar kami tetap bersemangat untuk ke sawah dan berkebun,” ucap singkat Lilik. (pw)


BLORA, Transblora.Com - Babinsa Koramil 05/Cepu Serka Ngadiono melaksanakan pendampingan pembagian bibit tanaman padi diberikan kepada warga bertempat di Balai Desa Cabean, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Rabu (20/11).

Dengan adanya kegiatan pendampingan ini, Babinsa mengharapkan, untuk para Petani tidak terkendala bibit dalam musim tanam sekarang ini.

"Sehingga para Petani di Desa Cabean khususnya segera bisa melaksanakan kegiatan tahap awal dalam menanam padi yaitu penyemaian bibit padi," kata Ngadiono.

Ia berharap, setelah pembagian bibit ini, untuk para kelompok tani dapat mengelola dan memelihara bibit agar dapat tumbuh subur.

Diketahui pembagian bibit padi ini berasal dari anggaran Dana Desa untuk 100 KK dan setiap KK mendapatkan 2 pack kemasan 5 kg. (*)


BLORA, Transblora.Com - Sertu Yus Marhen Babinsa Koramil 04/Tunjungan Kodim 0721/Blora melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan pedagang bahan pertanian. Dalam rangka peninjauan kebutuhan para petani binaan seperti pupuk, obat rumput, pestisida dan bibit tanaman, agar tetap tersedia bahan yang dibutuhkan petani di dukuh Setro, Desa Tamanrejo, Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora. Rabu (13/11/2024).

Komsos dilaksanakan oleh Babinsa, merupakan sebagai upaya untuk melakukan pemantauan terhadap ketersediaan pupuk dan bibit. Serta obat yang diperlukan petani untuk meningkatkan hasil pertanian di wilayah binaannya.

Babinsa Sertu Yus Marhen menyampaikan bahwa hal ini juga merupakan salah satu bagian dari pendampingan kepada petani di bidang pertanian. Untuk mendukung dan mensukseskan program Pemerintah dalam ketahanan pangan di daerah.

“Untuk itu perlunya kami mengontrol ketersediaan pupuk dan obat-obatan yang diperlukan oleh para petani. Dalam upaya untuk meningkatkan kesuburan dan pertumbuhan tanaman milik petani di daerah binaan,” ujarnya.

Dengan adanya komsos yang dilakukan Babinsa, harapannya yaitu untuk membantu petani agar tidak mengalami kendala dan kesulitan saat membutuhkan bahan-bahan pertanian tersebut.

Hal tersebut juga merupakan salah satu upaya Babinsa dalam membantu mensukseskan swasembada pangan. Yaitu tentang ketahanan pangan di wilayah serta kesejahteraan ekonomi petani yang ada di daerah binaan. (pw)


Transblora.Com, BLORA - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Sambong Sertu Utoyo mengikuti acara syukuran dan doa bersama warga desa binaan untuk musim tanam padi lahan bengkok Kades di Desa Gadu Kec. Sambong Kab. Blora, Rabu (28/02/2024).

Sertu Utoyo menyampaikan, doa bersama ini merupakan sesuatu kegiatan yang baik apalagi untuk mengharapkan keberkahan dan keridhoan dari Allah SWT.

Oleh karena itu, dalam melakukan tanam juga harus ada kebersamaan, maka dengan apa yang kita lakukan untuk menanam padi yang mengharapkan keberkahan tentunya harus ada kekompakan dari masyarakat, dan ini bagian dari membangun desa Gadu, tegas Babinsa.

“Dan apa yang dilakukan oleh masyarakat harus dimulai dengan niat yang baik, agar hasilnya berkah, yang berkaitan dengan tanaman padi sangat penting karena beras kebutuhan paling pokok,” terang Sertu Utoyo. (pw)


BLORA, transblora.com -  Bupati H. Arief Rohman, S.IP, M.Si beserta Wakil Tri Yuli Setyowati, ST, MM pada Selasa siang menjelang sore (20/4/2021) bertempat di Kebun Klapanan Tunjungan kembali menghadiri Ngobrol Bareng Bupati.


Tema Ngobrol Bareng Bupati kali ini menggagas grand desaign hortikultura di Kabupaten Blora dengan mendengarkan masukan dan diskusi dengan berbagai pihak yang berkompeten di bidangnya.


Sambutan selamat datang oleh pemilik sekaligus pengelola Kebun Buah Greneng Klapanan, Bambang Suharto menyampaikan kebanggaan dan kebahagiannya menerima kerawuhan bapak Bupati, ibu Wabup dan tamu undangan lainnya.


"Terimakasih atas bapak Bupati, ibu Wabup dan tamu undangan lainnya. 10 tahun lalu kami mengawali mengelola kebun ini mendapat dukungan yang luar biasa dari pemerintah. Yang awalnya menanam kelengkeng sekarang berkembang jambu kristal, alpukat dan durian dengan semangat biar Blora ada gebyarnya ditengah tanah yang kering tandus dan susah air. Mari bergandengan tangan agar masyarakat Blora mendapat manfaat,"kata Bambang.


Sementara itu, Bupati H. Arief Rohman, S.IP, M. Si memperkenalkan berbagai pihak yang mendukung dan kompeten dibidangnya.


"Bapak/ibu tamu undangan yang hadir, kami perkenalkan yang hadir ini Kevin pengusaha dan owner excelso. Dokter David yang juga pengusaha serta ada perwakilan Ademos yayasan bentukan Pak Mensesneg. Terimakasih atas kerawuhannya dan mari kita diskusi santai untuk merumuskan grand desaign hortikultura di wilayah Blora," kata Arief.


Lebih lanjut Bupati mengharapkan masukan dan support dari berbagai pihak yang hadir untuk bersinergi mewujudkan kawasan agrowisata dan hortikultura.


"Bapak/ibu hadirin, ketika saya cerita Blora ada buah itu pada nggak percaya, di tanah yang tandus kering dan panas ada alpukat sebesar kendi dan enak rasanya. Oleh karena itu saya mengajak seluruh stakeholder untuk bersinergi mewujudkan Blora sebagai kawasan agrobisnis dan hortikultura. Dan membuktikan bahwa potensi yang sebenarnya dimiliki oleh Blora," harap Bupati.


"Dan saya ingin melibatkan masyarakat, nanti tolomg agar dibantu bibitnya. Bappeda untuk merumuskan bagaimana pola kerjasamanya. Dengan tujuan untuk menambah ekonomi maayarakat. Potensi yang ada bisa kita maksimalkan dengan bersinergi dengan seluruh stakeholder.

Tidak sekedar mimpi tapi bisa menjadi kenyataan. Komitmen kita utk mewujudkan,"pungkas Arief.


Sementara itu, Kevin pengusaha dan owner excelso tertarik dengan potensi alpukat yang beberapa hari lalu ditawarkan Bupati kepadanya. 


"Kami dalam menjalankan excelso banyak membutuhkan alpukat untuk varian avocado coffee. Paling tidak butuh 50 ton tiap bulan. Nah kemarin dapat cerita dari Pak Bupati tentang potensi alpukat di Blora. Semoga nanti bisa dikembangkan dan kita kerjasama kan," ungkap nya. 


Acara dilanjutkan dengan diskusi dan paparan dengan seluruh stakeholder yang lain yang memberikan dukungan dan support mewujudkan Blora sebagai kawasan agrobisnis dan hortikultura.


Hadir dalam acara ini Asisten 1 dan Asisten 3 Sekda Blora, Kepala DPUPR, Plt. Kepala Bappeda, staf khusus Bupati, para Adm Perhutani, KHDTK UGM, serta Camat Tunjungan dan Kades Tunjungan. Rls/Red01


Blora, Transblora.Co – Bintara Pembina Desa (Babinsa)  Giyanti  Koramil 07/Sambong Kodim 0721/Blora Sertu Harno melaksanakan pengecekan ketersediaan pupuk bersubsidi di UD. Barokah Noto Tani milik bapak Ranoto. Senin (27/07/2020)

Kegiatan ini adalah bagian dari pendampingan dan pengawalan upaya khusus program ketahanan pangan nasional. Hal tersebut dilakukan dengan pengecekan distribusinya melalui UD yang ada di wilayah binaan.

Hal ini bertujuan untuk mengetahui stok pupuk yang ada di wilayah Kecamatan Sambong. Sasaran pengecekan tersebut terutama pada ketersediaan pupuk bersubsidi sesuai jatah masing-masing desa yang menjadi tanggung jawabnya sehingga tidak ada penyimpangan dan sesuai dengan alokasi kebutuhan di wilayahnya.

Melalui pengecekan secara langsung di UD resmi itulah dapat diketahui stok pupuk yang ada, sehingga dapat diantisipasi dan dipastikan para petani tidak kesulitan mendapatkan pupuk terlebih pupuk bersubsidi.

Saat dikonfirmasi Pendim Babinsa Giyanti Sertu Harno mengungkapkan, pengecekan ketersediaan dan harga pupuk yang difokuskan pada pupuk bersubsidi ini, bertujuan untuk memastikan ketersediaan pupuk dan harga yang ada UD pertanian termasuk distribusinya. Ujar Babinsa

“Sesuai hasil pengecekan kami di UD. Barokah Noto Tani, Alhamdulillah ketersediaan pupuk jenis urea, phonska, SP36, ZA dan pupuk organik di wilayah Desa Giyanti, hingga saat ini masih aman dan tidak mengalami kelangkaan. Untuk harga Pupuk masih relatif normal, harganya sudah sesuai ketentuan yang ditetapkan pemerintah serta terjangkau oleh para petani, dan untuk ketersediaan pupuk saya perkirakan bisa mencukupi untuk musim perawatan padi kali ini. Dengan catatan pupuk Subsidi ini tidak diselewengkan oleh pihak tertentu”. Ungkap Babinsa (pw)


Blora, Transblora.Co - Babinsa Koramil 06/Jiken Kodim 0721/Blora Serka Sutoyo melaksanakan pendampingan pelaksanaan panen jagung bersama petani di Kelompok Tani Sido Mulyo Rahayu dukuh Ngaglik Rt.02 Rw.03 desa Ketringan, Kecamatan Jiken, Blora, Sabtu (25/07).

Babinsa Ketringan Serka Sutoyo mengatakan panen jagung bersama kelompok tani ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawabnya di wilayah binaan, guna meningkatkan perekonomian masyarakat.

"Adanya kegiatan ini diharapkan para petani dan masyarakat lainnya dapat termotivasi untuk lebih giat dan berpartisipasi dalam membantu pemerintah dalam meningkatkan hasil panen dan mensukseskan Ketahanan Pangan Nasional," ulasnya.

Bapak Seno (65), pemilik lahan yang juga anggota Kelompok Tani Sido Mulyo Rahayu mengungkapkan, kegiatan pendampingan ketahanan pangan yang dilakukan oleh Babinsa kepada masyarakat petani setempat sungguh memberikan hasil positif di masyarakat yang sebagian besar berprofesi sebagai petani.

"Kami mengharapkan kerjasama petani dan TNI dalam bidang pertanian terus dilanjutkan demi menciptakan ketahanan pangan, juga kemandirian bagi masyarakat," tandasnya. (pw)


Blora, Transblora.Co – Babinsa Koramil 01/Blora Serda Selamet bersama Bhabinkamtibmas Bripka Teguh Yunianto menghadiri Lelang Bengkok Kas Desa yang di laksanakan di balai desa Tempurejo kecamatan Blora Kabupaten Blora. Kamis (23/07/2020).

Setiap tahun Pemerintahan desa Tempurejo mengadakan Lelang Tanah bengkok desa yang diperuntukkan petani yang ada di wilayah desa Tempurejo. Untuk Tahun ini ada 15 titik lokasi tanah yang dilelangkan kepada para petani.

Hadir dalam agenda tersebut Kasi pemerintahan kec. Blora Sugito, Kades Tempurejo Kanthi Rahayu, BPD, serta 45 orang petani yang hadir.

Sistem lelang terbuka dan bebas untuk para petani yang ada di wilayah desa Tempurejo, untuk Perangkat Desa tidak diperbolehkan. Lelang dengan cara saling bersaing tinggi-tinggian harga, Kalau ada yang menawar lebih tinggi itulah petani yang menang dan yang akan mendapatkan garapan Tlatah sawah selama musim tanam di tahun 2021.

Lelang untuk masa tanam tahun 2021 ini ada 15 titik bidang lokasi yang dilelangkan kepada para petani, diantaranya, Bengkok Dukuh Klampok, Dukuh Wonosari dan Dukuh gulingan.

Sementara itu, Kades ibu Kanthi Rahayu menuturkan bahwa panitia penyelenggara Lelang di desa hanya melaksanakan tugas sebagai penyelenggara Lelang saja. “Untuk pemenang lelang membayar hasil lelang ke bendahara,” katanya. (pw/srt01)




BLORA, Transblora.Co - Dalam rangka pengamanan produksi ditengah pandemi covid 19 di desa Purworejo kecamatan Blora dilaksanakan Gerdal Padat Karya guna mengantisipasi OPT Ulat Grayak Frugiperda (UGF).
Babinsa Koramil 01/Blora Sertu Brotoseno Bersama BPP (Balai Penyuluhan Pertanian) Kecamatan Blora melaksanakan Giat Gerdal Padat Karya Penyemprotan OPT Jagung milik warga dukuh Betet desa Purworejo Kelompok Tani “Sumber Rejeki ", yang diserang Hama Ulat Grayak. Kamis (25/06/2020)
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ka Dinpertan Kab. Blora Ir. Reni Miharti, M.Agr. Bus yang diwakili Kabid Tanaman pangan Lilik Setyawan, SP, MM, Koordinator BPP kecamatan Blora Wiharti, SP, Petugas POPT kecamatan Tri Budi Puji Isnawati, SP, Babinsa Koramil 01/Kota Kodim 0721/Blora Sertu Brotoseno, Perhiptani, Gapoktan, dan Poktan dukuh Betet desa Purworejo.
” Lahan jagung seluas 5 Ha milik warga Poktan Sumber Rejeki, untuk saat ini sedang mengalami gangguan hama yaitu ulat Grayak yang menyerang tanaman jagung warga, Hama ulat Grayak ini akan mengakibatkan hal yang sangat fatal dan mengurangi kesuburan tanaman Jagung nya bahkan akan berdampak menurunnya hasil produksi jagung di kedepannya nanti “, Ungkap Wiharti

BPP, PPL, Babinsa dan Kelompok Tani adakan Pengecekan langsung di lahan pertanian dan melaksanakan koordinasi dalam upaya untuk mengatasi penyerangan hama ulat Grayak yang menyerang tanaman jagung saat ini, ulat yang menyerang tanaman jagung sangatlah membuat para petani resah akan keberadaannya dan ini memang harus segera di atasi agar tidak terlalu menyebar kesemua tanaman jagung.
BPP, PPL, Babinsa dan petani bersepakat untuk mengatasi Hama Ulat Jagung ini dengan sistem penyemprotan racun hama yang nantinya akan di bimbingan langsung oleh BPP, PPL dan di dampingi Babinsa dalam pengaplikasiannya, tentunya dengan memilih racun hama yang cocok dalam hal ini.
” Dengan adanya pendampingan BPP, PPL dan Babinsa langsung di lapangan, kami sangat mengucapkan terima kasih dan ini adalah suatu kerjasama yang sangat positif bagi kami dalam menjalankan pertanian khususnya di dukuh Betet, desa Purworejo, Kecamatan Blora“, Ucap Sarpani
Sementara itu, Danramil 01/Blora Kapten Inf Darmato kepada Pendim Blora menyampaikan, agar para Babinsa terus memantau pertanian terutama dalam musim sekarang ini banyak petani yang menanam jagung di lahannya, dan bersama PPL, Babinsa juga harus cek and ricek langsung ke lapangan untuk melihat perkembangan tanaman agar bisa cegah dini akan serangan hama dan lain sebagainya pada tanaman khususnya jagung yang sedang ditanam oleh petani saat ini”, Tegasnya. (Tim/BRT mpni)




Blora, Transblora.Co - Untuk menangkal hama Jamur dan ulat, Babinsa Koramil 01/Blora Kodim 0721/Blora Serka Srinadi Babinsa desa Patalan bersama Koordinator Balai Penyuluh Pertanian (BPP), PPL dan Poktan Sido Mulyo dukuh Karanglegi Desa Patalan Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, melakukan gerakan pengendalian (Gerdal) Jamur dan ulat, Jum'at (12/06/2020).

Gerakan penyemprotan massal dengan menggunakan Pestisida Venop 60 WP ini mendapat arahan atau petunjuk langsung dari Koordinator POPT Provinsi Subiyono, Sp dan Puji Budi Isnawati, Sp menjelaskan tata cara penyemprotan sedangkan untuk dosis ataupun pencampuran pestisida dijelaskan oleh Kepala Laboratorium Pengendalian Hama Penyakit Tanaman (HPT) Provinsi H.Subiyono, Sp.

Saat dikonfirmasi Serka Srinadi mengatakan, tujuan dari Gerdal jamur dan ulat diantaranya mensosialisasikan penggunaan pestisida secara tepat kepada petani dengan cara penyemprotan serentak dan melibatkan banyak petani, sebagai upaya pencegahan penyebarluasan jamur dan ulat.

Masih lanjutnya, untuk penggunaan pestisida harus berdasarkan prinsip “5 Tepat” yaitu tepat sasaran, tepat jenis, tepat waktu, tepat dosis, dan tepat cara aplikasi.  Ditegaskannya, aplikasi penyemprotan harus secara serentak seperti yang kita lakukan kali ini dengan luasan areal 42,57 hektare. 

Yang perlu diwaspadai oleh petani adalah ciri-ciri ulat dan jamur, bisanya menyerang tanaman padi umur 15 hari dan akan semakin nampak pada umur 20 – 40 hari.  “Keganasan ulat dan jamur menghisap cairan batang padi, juga menularkan virus sehingga tanaman bisa kerdil,” pungkasnya.

Pantauan di lapangan, tampak belasan petani dengan menggunakan handsprayer melakukan penyemprotan hama WBC secara serentak, dengan didampingi, Babinsa, Koordinator PPL Kecamatan Blora berjumlah 9 orang dan Poktan Sido Mulyo 12 orang. Kegiatan ini juga disaksikan Kades Patalan, H.Supriyanto beserta perangkat desa. (Tim/srt01)



Transblora.Co, BLORA - Memanjatkan do’a untuk keberhasilan bertani, para petani bersinergi dengan Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Cepu Sertu Marjoko dan Bhabinkamtibmas selaku pendamping, adakan acara kegiatan syukuran dan do’a bersama untuk menjelang musim tanam padi lahan bengkok  Kades di Desa Getas Kec. Cepu Kab. Blora, Selasa (24/3/2020).
Kegiatan do’a syukuran turun ke sawah itu, merupakan tradisi lama kalangan masyarakat Desa Getas. Babinsa Sertu Marjoko selaku pendamping Poktan Desa Getas hadir secara langsung pada acara tersebut dan turut mendoakan supaya hasil petani semakin meningkat kedepannya.
Sugito Kades Getas, menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang telah datang menghadiri acara doa syukuran menjelang tanam padi.
Dengan adanya doa syukuran agar pertanian yang akan dilaksanakan nantinya membawa hasil yang berlimpah dibanding hasil sebelumnya, imbuhnya.
Babinsa Sertu Marjoko menyampaikan kepada masyarakat bahwa antara pemerintah daerah dengan TNI telah membuat suatu ikatan kerjasama dalam rangka Pencanangan Ketahanan Pangan.
Dimana, perjanjian tersebut telah ditandatangani MOU. Dengan harapan TNI mendampingi petani di sawah untuk meningkatkan swasembada pangan nasional," jelasnya. (Tim)



Transblora.Co, BLORA - Babinsa Temengeng Sertu Iswahyudi bersama pendampingan PPL Kecamatan Sambong melakukan pengecekan kondisi  Alsintan mesin traktor Poktan Margo Subur yang merupakan bantuan dari pemerintah di desa Temengeng, Kamis (19/03/2020).
Kegiatan Babinsa bersama PPL itu merupakan kegiatan secara berkala agar keadaan Alsintan selalu dalam keadaan bagus dan baik untuk mendukung peningkatan produksi padi.
“Kami bersama PPL akan selalu apakah Alsintan bantuan dalam keadaan baik dan benar benar dimanfaatkan oleh para Petani.” ungkap Sertu Iswahyudi.
“Apabila Alsintan dalam keadaan kondisi baik tentunya bisa dimanfaatkan oleh seluruh anggota kelompok tani, sehingga para petani di desa Temengeng ini dapat meningkatkan hasil produksi padinya,” tambahnya.
Babinsa dari Koramil 07/Sambong itu juga berharap agar kelompok tani melakukan perawatan yang baik terhadap Alsintan bantuan itu sehingga tidak cepat rusak.” tutupnya. (Tim)


Transblora.Co, BLORA - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Sambong jajaran Kodim 0721/Blora Sertu Sunaryo membantu petani mencabut dan memindahkan bibit padi yang siap untuk di tanami di lahan sawah milik  Bapak Santoso Rt 02 Rw 03 dukuh Kejalen Desa Sambong Kec. Sambong Kab. Blora, Rabu (18/03/2020).
Sertu Sunaryo saat dampingi petani menggungkapkan, bahwa pihaknya akan terus membantu petani di desa binaan.
Hal ini dilakukan sebagai wujud nyata TNI dalam mewujudkan Swasembada pangan dan pencapaian target realisasi Serapan Gabah Petani (Sergap) produksi Tahun 2020 di Kabupaten Blora.
Seperti saat ini, saya ikut terjun kesawah dalam membantu para petani untuk mengumpulkan bibit padi yang siap untuk ditanami,” katanya.
Ia menambahkan, untuk menambah produktivitas panen padi kali ini, pihaknya telah menghimbau kepada para petani agar mengupayakan percepatan masa persiapan tanam.
Santoso  yang mendapat pendampingan mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah membantu menyiapkan benih padi di lahannya.
“Terima kasih bapak Babinsa telah membantu kami, kehadiran Babinsa selalu memberikan motivasi dan semangat bagi kami,” ujarnya. (Tim)



BLORA, Transblora.Co – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Sambong Kodjm 0721/Blora Serda Suroto melaksanakan salah satu kegiatan upaya khusus (Upsus) penyemprotan hama pada tanaman jagung milik petani Supangat yang merupakan warga Desa Sambongrejo, Kecamatan Sambong, Blora, Senin, (02/03/2020).

Dalam rangka menyukseskan progam swasembada pangan pada tanaman jagung Babinsa Koramil Sambong Ikut turun langsung kelahan untuk membantu petani menyemprot tanaman jagung dengan tujuan untuk memberantas gulma.

Setelah melakukan penyemprotan hama pada tanaman jagung Babinsa Serda Suroto mengungkapkan bahwa kegiatan pendampingan terhadap petani merupakan upaya TNI membantu petani dalam mewujudkan swasembada pangan.

“Dengan penyemprotan ini, mudah-mudahan hama tanaman jagung bisa hilang dan tanamannya subur serta bisa panen banyak, bisa panen sesuai yang diharapkan para petani pada umumnya”, harap Serda Suroto.

Pemilik lahan Supangat mengatakan bahwa pendampingan yang di lakukam oleh Babinsa Koramil ini sangat berdampak positif pada semangat petani dalam bercocok tanam. Pak Supangat mengaku sangat mengapresiasi kegiatan pendampingan yang di lakukan oleh Babinsa serta ia mengucapkan terimakasih kepada Babinsa Sambongrejo. (Tim)

MKRdezign

{facebook#https://web.facebook.com/transblora.co/} {twitter#https://twitter.com/transblora} {google-plus#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#https://www.youtube.com/channel/UCSl1zrsSFPYXFQoaDpC7xZw/featured?disable_polymer=1} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget